Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Pentingnya Artikel Abadi Untuk Meningkatkan Pengunjung Blog

Pada kesempatan ini aku mau bahas hal yang ringan-ringan saja, yaitu tentang pentingnya artikel abadi untuk meningkatkan pengunjung blog. Bagi beberapa blogger, termasuk aku, artikel abadi itu sangat penting peranannya terutama demi menjaga kelangsungan hidup blog dalam jangka panjang.

menulis artikel abadi

Berdasarkan waktu dan kebutuhan para pembaca atau para pencari informasi di internet, artikel blog itu terbagi dua, yaitu artikel sesaat dan artikel abadi. Artikel sesaat adalah artikel blog yang berisi informasi yang hanya dibutuhkan atau dicari untuk sementara waktu saja. Misalnya 'Jadwal Imsyakiah Ramadhan 2015'. Artikel seperti itu hanya dibutuhkan orang-orang ketika bulan puasa di tahun 2015 saja. Begitu puasa berakhir, artikel tersebut sudah tidak ada yang mencarinya lagi. Contoh artikel sesaat lainnya: 'Prediksi Pertandingan Final Piala Amerika 2015 Argentina vs Uruguay', 'Dady Courbuizer Marah di TV One', dan lain sebagainya.

Sedangkan artikel abadi adalah tulisan di blog yang berisi informasi-informasi yang terus menerus dibutuhkan oleh pencari informasi di internet. Artikel abadi akan tetap berguna bagi pembaca baik ketika dibaca hari ini, besok, bulan depan, tahun depan, 10 tahun lagi bahkan selamanya dan bisa melegenda.

Contoh artikel abadi: Cara Membuat SIM C Dengan Mudah Dan Murah Tanpa Calo

Informasi cara membuat SIM C seperti itu akan terus dibutuhkan orang hingga entah kapan. Setiap hari, dari 250 juta penduduk Indonesia pasti ada yang akan membuat SIM C. Dan sebelum membuat SIM C, pasti ada di antaranya yang ingin cari-cari informasi dulu di internet. Begitulah contoh artikel abadi.

Tapi menurut aku pribadi, artikel abadi itu sendiri terbagai dalam tiga jenis.

Pertama artikel abadi musiman, yaitu artikel yang berisi informasi yang selalu dicari, tapi hanya booming di waktu-waktu tertentu saja. Misalnya: Tips Mencegah Bau Mulut Di Bulan Puasa Ramadhan. Tulisan seperti itu banyak dicari netter hanya di saat menjelang memasuki bulan Ramadhan dan awal-awal bulan puasa saja. Begitu musim puasa selesai, artikel itu sudah tidak dibutuhkan lagi. Tapi walaupun sudah tidak dibutuhkan, bukan berarti nasib artikel tersebut sudah berakhir. Karena sifatnya abadi, tulisan tersebut tetap akan dicari orang di bulan puasa tahun-tahun berikutnya. Contoh artikel-artikel abadi musiman yang lain misalnya: 'Tips Menikmati Hari Lebaran Jauh Dari Kampung Halaman', 'Penting! Inilah 10 Hal Yang Harus Diperhatikan Ketika Mudik Dengan Sepeda Motor', 'Tehnik Meniup Terompet Di Malam Tahun Baru', 'Cara Jitu Terhindar Dari April Mop', dan lain sebagainya.

Yang kedua artikel semi abadi, yaitu tulisan yang berisi informasi yang terus menerus dibutuhkan orang, tapi di waktu-waktu tertentu ada perubahan mengikuti perkembangan zaman. Contohnya 'Cara Membuat Akun Facebook'. Meskipun ini termasuk artikel abadi, tapi cara membuat Facebook sudah berubah dari waktu ke waktu. Dulu daftar Facebook harus memiliki email dan harus lewat komputer. Sekarang bisa lewat HP cukup dengan menggunakan nomor HP tanpa harus memiliki email. Jadi ketika seorang blogger menulis artikel semi abadi, harus siap memperbarui artikelnya jika sewaktu-waktu terjadi perubahan.

Contoh artikel semi abadi yang kebetulan ada di blog ini: Cara Mencairkan Uang BPJS Ketenagakerjaan/Jamsostek

Artikel tersebut, selama PT BPJS TK masih berdiri, setiap hari akan terus dibutuhkan orang. Tapi belum tentu di masa-masa mendatang informasi yang aku tulis akan selalu relevan dan bisa dijadikan acuan. Karena peraturan klaim BPJS TK sering berubah-ubah. Dua bulan lalu ketika aku menulis artikel tersebut, uang JHT BPJS TK bisa dicairkan dengan syarat minimal kepesertaan 5 tahun, sekarang syarat minimalnya sudah 10 tahun.

Tapi meskipun isinya terkadang harus diubah-ubah, artikel semi abadi biasanya merupakan informasi-informasi populer yang setiap hari banyak dicari orang. Misalnya artikel cara mencairkan Jamsostek/BPJS TK di atas, per harinya dibaca tidak kurang dari 200 pengunjung yang datang dari mesin pencari, dengan menggunakan kata kunci-kata kunci yang sesuai dengan isi artikel.

Manfaat artikel abadi

Dan yang terakhir artikel abadi mutlak, maksudnya adalah artikel yang berisi informasi yang tetap dan tak lekang oleh waktu. Admin blog hanya memposting sekali, tidak perlu merubah-rubah lagi, tapi akan tetap relavan dibaca kapan saja sepanjang masa. Contohnya: 'Lirik Lagu Indonesia Raya', 'Tata Cara Melaksanakan Sholat Jenazah', 'Sinopsis Film The Raid', 'Doa Sebelum Makan', 'Puisi', 'Cerpen' dan lain-lain. Tapi kekurangan dari artikel abadi mutlak ini kebanyakan kurang populer di kalangan masyarakat internet. Setiap harinya tidak banyak orang yang mencari informasi-informasi jenis ini.

Itulah beberapa jenis artikel abadi menurut aku. Lalu apa manfaat artikel atau konten abadi bagi sebuah blog? Setidaknya ada 5 manfaat penting. Berikut ini rinciannya:

Mendatangkan Pengunjung Baru

Setiap hari ada beribu-ribu bahkan jutaan pengguna internet mencari berbagai informasi melalui mesin pencari, baik itu lewat Google, Bing, My search dan sebagainya. Nah kalau blog kita menyediakan artikel-artikel berisi informasi-informasi yang banyak orang butuhkan tersebut, tentu setiap hari akan ada pengunjung baru yang mampir ke blog kita. Traffik blog akan meningkat.

Kemudian kalau cara penulisan artikel kita menarik, ditunjang dengan tampilan blog yang rapi serta loading yang ringan, niscaya sang pengunjung baru akan menyukai blog kita dan mungkin juga akan membaca artikel-artikel lain. Dan bahkan selanjutnya bisa jadi pengunjung setia.

Menjadikan Blog Lebih Berkualitas

Ketika sebuah blog memiliki banyak postingan konten abadi, dan dari konten-konten abadi tersebut berhasil mendatangkan pengunjung-pengunjung baru yang datang melalui mesin pencari, maka blog tersebut akan lebih bernilai di mata google. Bagi google, pengunjung yang mengunjungi sebuah blog setelah melakukan pencarian di mesin pencari, adalah pengunjung yang paling berkualitas dan menduduki kasta tertinggi dibanding pengunjung dari sumber-sumber lainnya. Pengunjung seperti ini disebut uniqe visitor alias pengunjung unik. Tapi itu hanya di mata google ya. Kalau bagi pemilik blog, aku yakin pengunjung dari sumber mana saja derajatnya sama dan sama-sama penting.

Ibaratnya begini, kita punya dua buah toko sepatu. Toko A sering kita promosikan di mana-mana, pembelinya ramai antara 60 - 80 orang per hari. Sementara yang toko B tidak pernah kita promosikan, dan per hari pembelinya berkisar 40 - 60 orang. Meskipun tidak seramai toko A, pasti kita akan lebih suka dan bangga dengan toko B. Karena para pembeli berdatangan sendiri, tanpa adanya promosi.

Begitupun google, beliau lebih menyukai blog-blog yang banyak dikunjungi oleh pengunjung-pengunjung unik. Semakin banyak pengunjung unik, semakin bagus pula rangking blog tersebut di mesin pencari.

Membuat Blog Selalu Hidup

Tidak semua admin-admin blog selalu punya waktu untuk mengelola blognya. Ada kalanya seorang blogger harus meninggalkan blognya entah lantaran sakit, sibuk dengan aktivitas lain, ataupun sudah jenuh dan ingin istirahat sementara dari hiruk pikuk dunia blogging. Dengan memiliki banyak artikel abadi berkualitas dan berisi info-info yang sering dibutuhkan masyarakat, setiap hari blog akan selalu ada yang mengunjungi, meskipun admin blog tersebut sedang vakum.

Inilah salah satu manfaat artikel abadi dalam jangka panjang. Admin blog hanya menulis sekali, tapi akan dibaca terus menerus, akan selalu ada pengunjung baru. Membuat blog akan selalu hidup, bahkan mungkin seandainya pemiliknya mati.

Membantu Orang Lain

Sekarang ini semakin banyak orang yang mengandalkan mesin pencari google ketika ingin mencari jawaban dari sebuah persoalan, mencari solusi atas sebuah masalah, mencari tips-tips untuk mempermudah melakukan sesuatu, dan lain sebagainya. Dan kalau blog kita menyajikan artikel berisi informasi-informasi yang orang-orang butuhkan tersebut, kemudian mereka menemukan blog kita dan mendapat jawaban, solusi, inspirasi, pelajaran, pengalaman, pengetahuan, hiburan dan berbagai hal positif lainnya dari tulisan-tulisan di blog kita, itu artinya secara tidak langsung kita sudah membantu mereka.

Dan siapa tahu, tanpa kita sadari Tuhan akan membalas dengan pahala yang terus mengalir dari artikel-artikel abadi yang kita bagikan di blog. Dalam Islam, kalau saya tidak salah ingat, ada 3 hal yang membuat pahala seseorang akan terus mengalir bahkan seandainya orang tersebut telah meninggal: Do'a anak yang sholeh, amal jariyah dan ilmu yang bermanfaat. Bisa jadi kan, artikel-artikel abadi berisi hal-hal positif yang bisa membantu banyak pembaca, termasuk ilmu yang bermafaat?

Sebagai Catatan Pribadi

Selain bisa membantu orang lain, artikel abadi yang kita tulis di blog juga bisa bermanfaat bagi diri kita sendiri. Misalnya hari ini aku memasak gulai kambing, lalu aku menuliskan pengalaman memasak itu dalam blog dengan judul 'Resep Memasak Gulai Kambing Ala Zuki'.

Lalu beberapa tahun kemudian aku ingin kembali memasak gulai kambing, berhubung sudah cukup lama tidak memasak makanan itu, aku jadi lupa-lupa ingat dengan resepnya. Beruntungnya, aku sudah mencatatnya di blog, sehingga aku tidak perlu lagi susah-susah nanya ataupun googling sana-sini. Tinggal mencari dan membacanya di blog sendiri.

Menyenangkan bukan? Selain bisa membantu orang lain yang ingin mencari tahu resep memasak gulai kambing lewat internet, juga bermanfaat bagi diri sendiri sebagai jurnal pribadi. Ini hanya sebagai contoh saja.

Demikianlah beberapa manfaat dan pentingnya artikel abadi untuk meningkatkan pengunjung blog. Mungkin masih ada manfaat-manfaat lain yang saat ini belum aku ketahui. Jika ada yang tahu manfaat lainnya, mohon berbagi ilmu lewat kotak komentar. Terima kasih. ^^

Artikel Lainnya:  Bagi Yang Tidak Ahli SEO, Inilah Cara Jitu Agar Artikel Blog Dibaca Puluhan Ribu Orang

17 komentar untuk "Pentingnya Artikel Abadi Untuk Meningkatkan Pengunjung Blog"

  1. kebetulan artikel diblogku kebanyakan artikel abadi mas,ada juga sih sekali dua kali yg berupa info sesaat seperti piala dunia kemarin

    BalasHapus
    Balasan
    1. banyak minum jamu panjang umur mas :)

      Hapus
    2. kalau menurut kang wong, mang yanto sombong ya sama artikel abadinya, atau gimana, coba?

      Hapus
  2. Balasan
    1. duduk disini dulu ah mau lihat sapa yg komen dibawah saya

      Hapus
    2. saya kedua kalo gitu :D dapet hadiah apa ya kira2...

      Hapus
    3. dapet panci kang, silahkan kuponnya ditukar ke toko sebelah :D

      Hapus
  3. masuk akal juga tuh pendapatnya bahwasanya artikel abadi itu terbagi menjadi 3 macam mas.
    saya baru berfikir kesitu nih.
    kasian kan saya

    BalasHapus
  4. betul sekali Mas, memang kadang sebuah blog harus memiliki bermacam-macam kategori, ada yg abadi, semi abadi dan Asli lho Abadinya :D tentunya disesuaikan dgn situasi dan kondisi yg sedang berjalan ...

    BalasHapus
  5. wah kalo artikel diblog saya mah kayaknya kebanyakan artikel musiman doang nie mas, berarti harus juga membuat artikel yang bersifat pribadi ya untuk mempertahankan pengunjung... terimakasih mas atas sharingnya, jadi dapat masukan saya nie :)

    BalasHapus
  6. artikel abadi, kita tinggal menikmati pengunjung datang selamanya

    BalasHapus
  7. oh, jadi itu yaa yang disebut artikel abadi :) baru tau lho mas :)
    informasinya sangat menarik :)

    BalasHapus
  8. saya ko baru ngeh jika ternyata di blog ada artikel abadi dan semi abadi, mungkin karena saya orang baru di dunia blog-blogan jadi baru tau kan

    BalasHapus
  9. kalau berbicara dari segi SEO, artikel abadi ini yang menjadi artikel utama yang akan selalu membantu blog untuk mendatangkan pengunjung sedangkan artikel lainnya membantu artikel abadi tersebut.. betulkan mas?

    BalasHapus
  10. Bener juga yah, kalau banyak artikel abadi pasti pengunjung blognya juga banyak yang abadi juga ya,? wah ...kalau blog saya kebanyakan artikel musiman,

    BalasHapus